Universitas KH. A. Wahab Hasbullah

Penerimaan Mahasiswa Baru Program Magister S-2 PAI Unwaha Jombang

Universitas KH. A. Wahab Hasbullah (Unwaha) Jombang telah membuka Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Program Magister S-2 Pendidikan Agama Islam (PAI).

Berikut profil Program Magister S-2 PAI, periode pendaftaran, syarat dan rincian biaya kuliah:

Profil Program Magister S-2 PAI

Visi : Menjadi Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam yang unggul di tingkat nasional pada tahun 2030.

Misi :

  1. Mengembangkan keilmuan PAI berbasis kitab kuning (Turots).
  2. Mengembangkan materi ajar dan bahan ajar PAI yang berbasis teknologi modern.
  3. Mengembangkan riset, sains dan teknologi pembelajaran PAI interdisipliner dan multidisipliner.
  4. Mengembangkan pengabdian kepada masyarakat berorientasi pada PAI multikultural.

Keunikan dan Keunggulan

  1. Khazanah akademik dibangun dengan pendekatan religius pesantren berbasis kitab kuning.
  2. Pengembangan keilmuan yang menginduk pada pemikiran KH. A. Wahab Hasbullah dan kontemporer.
  3. Integrasi keilmuan yang memadukan pengembangan keilmuan agama, sains dan teknologi.

Periode Pendaftaran

Periode 1 (Semester Ganjil) :

  1. Pendaftaran: Bulan Mei – September.
  2. Kuliah aktif: Akhir Bulan September.

Periode 2 (Semester Genap) :

  1. Pendaftaran: Bulan November – Maret.
  2. Kuliah aktif: Akhir Bulan Maret.

Syarat Pendaftaran

  1. Berijazah S-1 dari berbagai jurusan/program studi terakreditasi.
  2. Mengisi dan melengkapi formulir pendaftaran via offline/online.
  3. Fotocopy legalisir ijazah dan transkrip nilai S-1 (4 lembar).
  4. Pas foto berwarna 6×4 (6 lembar).

Rincian Biaya Kuliah

  1. SPP per-semester Rp 4.500.000,-
  2. Matrikulasi Rp 1.000.000,-
  3. DPP Rp 1.000.000,-

Tata Cara Pendaftaran

Online: Kunjungi dan isi formulir pendaftaran di web PMB Unwaha Jombang.

Offline: Datang langsung ke front office / lobby Gedung F Unwaha Jombang, di Jl. Garuda No.9 Tambakberas Jombang. Pelayanan buka hari Sabtu-Kamis (pukul 08.00-13.00).

Brosur Pendaftaran Magister S-2 PAI

Brosur pendaftaran dapat diunduh melalui link ini: Pendaftaran Program Magister S-2 PAI Unwaha Jombang.

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi nomor berikut: 0851 63636325

Red: Ibrahim
Editor: Ragil Septian

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x