Jombang – Mahasiswa Program Studi (Prodi) Ekonomi Syariah (ES), Arta Zulian Effendi berhasil meraih penghargaan sebagai “Mahasiswa Magang Terbaik Bidang Wakafraiser” dalam Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Batch 7 Tahun 2024 di PT. Edukasi Wakaf Indonesia, Yogyakarta.
Program MSIB merupakan program persiapan karier yang komprehensif dan memberikan kesempatan bagi Mahasiswa untuk belajar di luar program studi dengan jaminan konversi SKS yang diakui perguruan tinggi.
Dalam keterangannya, Arta mengaku bahwa dirinya mendapatkan berbagai pengalaman baru serta bisa membangun koneksi melalui program magang ini.
“Disini kami ditugaskan untuk mempelajari Shawatun 1-7 kemudian diminta mempresentasikan di depan teman-teman MSIB dan ada diskusi Bersama juga,” katanya.
Ia juga ditugaskan untuk mengola data wakif, edit attribute wakafraiser dan juga membuat materi tentang peningkatan penghimpunan wakaf uang yang dilakukan wakafraiser dengan melalui media sosial.
Ia juga mengucapkan terimakasih kepada PT. Edukasi Wakaf Indonesia yang memberikan fasilitas pendampingan dan mentoring selama program magang tersebut.
“Terimakasih juga kami sampaikan kepada Rektor dan jajarannya di UNWAHA Jombang, serta Kaprodi ES yang selalu mensupport kami untuk mengikuti berbagai program kampus merdeka,” ucapnya.
Dalam acara “Gradution and Closing Ceremony” dirinya dinyatakan menjadi salah satu peserta magang terbaik. Hal ini disampaikan langsung oleh pihak Program MSIB, Ibu Navirta.