Pendidikan Biologi: Jembatan Menuju Kemajuan di Dunia Pendidikan dan Sains Modern
Program Studi (Prodi) Pendidikan Biologi Universitas KH. A. Wahab Hasbullah (UNWAHA) Jombang merupakan bidang studi yang mempelajari tentang keadaan dan sifat makhluk hidup yang ada di bumi. Pembelajaran mengenai ilmu taksnomi, genetika, struktur perkembangan pertumbuhan makhluk hidup, lingkungan serta berbagai penerapan ilmu biologi ditujukan untuk menghasilkan lulusan yang menguasai kompetensi pedagogik, profesional dan sosial.
Visi Prodi Pendidikan Biologi UNWAHA Jombang
“Program Studi Pendidikan Biologi menghasilkan SDM yang unggul, berkompeten, berwawasan global, berkarakter islami, serta berjiwa wirausaha bidang Biologi di tingkat nasional pada tahun 2025”.
Alasana Memilih Prodi Pendidikan Biologi UNWAHA Jombang
- Prodi Pendidikan Biologi telah terakreditasi “BAIK SEKALI” oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK).
- Menerapkan model pembelajaran biologi yang Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif, dan Menyenangkan (PAIKEM).
- Internalisasi nilai-nilai ke-Islaman Ahlussunnah wal Jamaah (ASWAJA) yang diintegrasikan dengan kurikulum guna mempersiapkan mahasiswa yang berakhlakul karimah.
- Tersedia sarana dan prasarana lengkap guna menunjang proses pembelajaran (Laboratorium MIPA, Micro Teaching, Bahasa, Ekologi, dan komputer).
Peluang Karier
Sarjana Pendidikan Biologi UNWAHA Jombang memiliki berbagai peluang karier, seperti:
- Pendidik Biologi
- Peneliti Biologi
- Konsultan Lingkungan
- Pengelola Laboratorium
- Entrepreneur
Pendaftaran

Saat ini UNWAHA Jombang masih membuka kesempatan bagi kalian para calon mahasiswa untuk bergabung dengan Prodi Pendidikan Biologi. Adapun tata cara pendaftaran bisa dilakukan dengan mengunjungi tautan PMB UNWAHA Jombang, atau dengan menghubungi nomer ini Ibu Ospa.
Red: Ibrahim